Bismillah,
Blog ini sebenarnya baru yg sudah usang (maksudnya?)
Intinya, semoga blog ini bisa bermanfaat, minimal untuk saya pribadi, syukur2 untuk orang banyak =)
Blog ini sendiri terbentuk dengan alasan :
1. Kangen Menulis
waktu SMP dan SMA, saya lumayan produktif menulis (meskipun tulisan saya tidak terlalu bagus,he..). Sayangnya, dulu belum jamannya komputer, jadi saya hanya bisa menulis di buku dan tidak punya softcopy nya. Sementara buku2 itu, sudah raib entah kemana. Masuk kuliah, sudah semakin jarang menulis. Hasrat menulis rasanya semakin kendor saja. Semua tulisan saya kebanyakan menggantung tanpa ending alias tidak selesai. Sekarang, tiba2 saya merasa jari2 saya gatal untuk menari dan menghasilkan tulisan (duileee!). Jadilah saya membuat blog ini.
2. Saya Butuh 'Tong Sampah'
Saya adalah tipe orang yg extrovert, suka cerita, karena itu melegakan buat saya. Tapi, sejak lulus kuliah, komunikasi saya dan teman2 dekat kontan jadi jauh berkurang. Padahal, saya masih butuh 'tong sampah'.. Jadi, blog ini adalah 'tong sampah' saya.. Huhu, senangnya ^_^
Tidak ada komentar:
Posting Komentar