Sabtu, 17 April 2010

Almond + Fro-Yo = Bad Idea

Agak takjub ketika ada fro-yo di Cirebon. Bukan gerai spesialis fro-yo, actually. Tapi Yogen (yang terkenal dengan produk crepes) sekarang merambah "dunia" fro-yo. Biasanya, kalau di Sour Sally, Red Mango, atau yang lainnya, pilihan yogurtnya tidak terlalu banyak, yang banyak itu jenis toppingnya. Tapi kalau di Yogen, pertama-tama, kita pilih dulu rasa buah yogurtnya. Misalnya, waktu itu saya pilih rasa blueberry. Nah, si buah blueberrynya ini lantas dimasukkan ke dalam mesin pencetak fro-yonya, dan ketika disemprot di cup, si buah ini sudah nge-blend dengan yogurt. Jadi, yogurt yang asalnya warna putih sudah berwarna agak keunguan. Setelah memilih rasa yogurtnya, barulah memilih toppingnya, tidak sebanyak Sour Sally saya rasa. Dan karena tidak ada pilihan toping mochi, saya mencoba topping almond. Ternyata , Almond + Fro-Yo = Bad Idea !!! :(
Meskipun dari rasa yogurtnya juga kurang oke (kurang asam, lebih tepatnya), tapi kalau kamu mau mencoba "gaya" yang sedikit berbeda, bolehlah sekali-kali mampir ke Yogen

Tidak ada komentar: